Cara Mendapatkan Semua Item Dynasty Warriors 3

Cara Mendapatkan Semua Item Dynasty Warriors 3


Pada Dynasty Warriors 3, ada banyak sekali Item yang bisa kamu dapatkan untuk menaikkan status karaktermu. Ada dua jenis Item yang bisa kamu dapatkan di sini, yaitu Normal Item dan Unique Item. Di mana untuk Normal Item, kamu bisa mendapatkannya secara acak selama permainan, dan sebaiknya bermain pada kesulitan Hard atau Very Hard dan pilih karakter yang memiliki skill Luck, seperti Liu Bei, Xu Zhu, Sun Shang Xiang, Da Qiao, dan Diao Chan, lalu pilih Seven Star Sash dan Hex Mark Saddle untuk menaikkan status Luck.

Untuk Unique Item, kamu hanya bisa mendapatkannya dari menyelesaikan persyaratan. Jika kamu berhasil maka akan muncul pesan "A Special Item has been discovered!" atau "A supply unit has appeared!". Jika yang muncul pesan "A Special Item has been discovered!" kamu hanya perlu membuka kotaknya, dan jika yang muncul pesan "A supply unit has been discovered!" kamu harus cepat kalahkan Supply Captain mereka karena dia akan berusaha melarikan diri.

1.Red Hare Saddle


1.Pilih The Battle at Hu Lao Gate pasukan Allied
2.Kalahkan Lu Bu.

2.Hex Mark Saddle


1.Pilih Assault on Cheng Du pasukan Liu Bei
2.Kalahkan semua Officer kecuali Liu Zhang.

3.Imperial Saddle


1.Pilih The Battle at Yi Ling pasukan Shu
2.Kalahkan Zhu Ran sebelum dia membakar kamp Shu.
3.Kalahkan semua Officer kecuali Sun Quan.

4.Gold Harness


1.Pilih The Battle at Tong Gate pasukan Cao Cao
2.Kalahkan semua Officer kecuali Han Sui dan Ma Chao sampai morale mereka menurun, lalu tunggu sampai muncul cutscene Cao Cao menemui Han Sui.
3.Tunggu sampai Ma Chao mundur kembali ke dalam Tong Gate.

5.The Art of War


1.Pilih The Siege of He Fei Castle pasukan Wei
2.Kalahkan semua Officer kecuali Sun Quan.

6.Bodyguard Manual


1.Pilih The Siege of He Fei Castle pasukan Wu
2.Kalahkan Xu Zhu.

7.The Way of Musou


1.Pilih Guan Yu's Escape pasukan Guan Yu
2.Kalahkan Xiahou Dun.

8.Survival Guide


1.Pilih The Battle at Wu Zhang Plains pasukan Shu
2.Tunggu sampai Zhao Yun, Zhang Fei, dan Wei Yan dikalahkan untuk memicu cutscene dan pesan akan muncul.

9.Defender


1.Pilih The Battle at Wu Zhang Plains pasukan Wei
2.Tunggu sampai Xu Zhu, Xu Huang, dan Zhen Ji dikalahkan untuk memicu cutscene dan pesan akan muncul.

10.Fire Arrows


1.Pilih The Battle at Chi Bi pasukan Cao Cao
2.Kalahkan Zhou Yu sebelum serangan api.

11.Buckler


1.Pilih The Battle at He Fei pasukan Wu
2.Tidak melakukan apa pun sampai Taishi Ci dikalahkan Zhang Liao.
3.Temui Sun Quan ketika dia mundur untuk memicu cutscene.
4.Tunggu sampai Zhang Liao kembali dan kemudian kalahkan dia (Zhang Liao akan muncul didekat Sun Quan).

12.Power Scroll



1.Pilih The Battle of He Fei pasukan Wei
2.Tidak melakukan apa pun sampai Zhang Liao membunuh Taishi Ci dan Sun Quan mundur.
3.Kalahkan musuh sampai Zhang Liao kembali muncul di dekat Sun Quan dan tak lama kemudian Gan Ning akan muncul.
4.Kalahkan Gan Ning.

Related Posts

Load comments